Langsung ke konten utama

Ceker Lapindo Sudah Tidak Pedas Lagi

Ceker Lapindo Sudah Tidak Pedas Lagi. Sore ini tepat sebelum maztam menulis artikel ini maztam di rubungi oleh perasaan haus. Haus akan rasa pedas. Ceker lapindo adalah solusi, setelah dirasa kripik super pedas maichi ternyata pedasnya gak enak, sebagai pecinta rasa pedas, rasa pedas ter enak berasal dari tanaman Lombok atau cabai, apalagi yang baru segar baru di petik dari pohonnya, pedasnya enak.

gambar sumber : http://sepung.blogdetik.com/2011/10/02/ceker-lapindo-pedasnya-manteb/


Ceker lapindo merupakan makanan khas sidoarjo, terdiri dari ceker yang di siram oleh kuah panas "Lapindo", yang jika kita melihat ke bawah mangkuknya isi nya hanya lombok atau cabai berwarna warni merah kuning hijau. Maztam dulu pernah kesana sekali dengan mbak wulan (yang punya blog http://naluwnovi.blogspot.com/ ), yaitu yang ada di sebelahnya Masjid Agung Sidoarjo, dengan hasil akhir mbak wulan tidak (sanggup) menghabiskan Mangkuk Ceker Lapindo nya , dan saya yang merasa ketagihan

Terlepas dari berita 80% sisa ganti rugi korban lapindo dan sertifikat rumah korban lumpur di daerah Kahuripan yang tak kunjung turun, label Lapindo sukses di jadikan trade mark ceker terpedas.

Kronologi TKP

Maztam sedang merasa sendiri, akhirnya mempunyai inisiatif untuk membeli ceker lapindo yang super pedas itu, dengan mengendarai Mepi menuju Alun Alun Sidoarjo. Ladalah ternyata tutup, maztam pun kecewa dan beranjak pergi ke arah gading fajar tapi lewat arah Pagerwojo / Magersari.

Ladalah maztam lupa, ternyata ceker lapindo buka 2 cabang, satunya ada di depan SMP 1 Sidoarjo, pas banget dengan jalur pulang maztam ini, dan ternyata disana buka. Alhasil maztam capcus, eksekusi memakirkan Mepi meski agak kesulitan karena parkirannya sedang full, tak lupa juru parkir bilang " gak usah di kunci mas "

Akhirnya pesan 1 mangkuk Ceker Lapindo, 1 mangkuk itu berisi sekitar 6-7 ceker yang lagi lagi disiram oleh kuah yang cukup segar dan hummm pedaassnya .. juga tak lupa membeli nasi dan esteh, dan langsung nyerobot cari tempat yang PeWe untuk makan sendiri.

Berikut ini cara makan Ceker Lapindo versi maztam :

  1. Ambil satu ceker lalu makan tanpa nasi
  2. Makan nasi tapi tanpa ceker, tapi diserokkan ke arah kuah yang super pedas itu
  3. Makan nasi sampai nasi tinggal setengah
  4. Jangan lupa estehnya di seruput, pasti - karena ini kuah pedasnya liaaarrr
  5. Setelah tinggal setengah nasinya, makan semua cekerrr, dan sisakan satu
  6. Makan nasi + kuah sampai nasi dan kuah habis
  7. Dan ceker terakhir ...
  8. Selamat anda berhasil menghabiskan satu porsi ceker lapindo versi maztam

Di jamin nangis nangis, kalau lagi pilek ingus keluar semua, eh iya waktu di pertengahan makan maztam bingung ada cewek yang ngeliatin maztam terus, maztam sih cuek aja, fokus di nafas karena karena kepedasan, ehh tiba tiba cewek itu ngehampiri maztam, kelihatannya sedang bungkuns ceker lapindo, lalu ndulit maztam, "loh maz kok mangan ijen / lho mas kok makan sendiri ", maztam yang tengah tidak konsentrasi pun kelabakan sambil mikir ini siapa yaaa, "enggeh mbak, sambil maztam senyum senyum - kepedesan" , "aku mulih sik mas", "nggee" , ternyata itu adalah mbak mbak warung kopi langganan maztam di gading fajar, gak keliatan toh pake helm sih soalnya hehehhe.

Setelah sukses  menghabiskan satu porsi sendiri, dengan bangganya maztam pergi, eh bayar dulu lah, dengan wajah merah keringetan dan beberapa ingus yang offset, ibuk kasir bilang "yoo ikii lapindo ee metu kabeh / ya ini lapindo nya keluar semua" maksudnya mungkin keringat dan ingus, "saya hanya tersenyum ganteng, karena tersenyum manis terlalu mainstream"

Total uang yang maztam keluarkan untuk :
1 mangkuk ceker lapindo + nasi + es teh + krupuk + parkir
adalah Rp 21.000
 
Oh iyah, masalah judul memang sengaja supaya ada minat baca, siapapun yang bilang ceker lapindo sudah tidak pedas lagi itu paling tidak ada dua orang 1. Orang sinting, dan 2. Orang gila. Ceker lapindo itu selalu pedas !!!

Di akhir kata maztam mengucapkan terimakasih artikelnya sudah di baca dan saya hanya bisa tersenyum ganteng, karena tersenyum manis terlalu mainstream

Postingan populer dari blog ini

Sidoarjo Map (Peta Kabupaten Sidoarjo)

Sidoarjo Map . Kali ini maztam akan berbagi peta Sidoarjo barangkali ada yang membutuhkan peta ini supaya tidak tersesat di jalan ketika datang ke Sidoarjo. Sidoarjo merupakan salah satu Kabupaten yang berada di Jawa Timur, letaknya cukup strategis karena dekat dengan Kota Metropolitan Surabaya, yaitu berada tepat di selatan Kota Surabaya. Teman teman apabila perkunjung ke Sidoarjo, yang paling terkenal dari Sidoarjo adalah UKM-nya. Kota yang mempunyai julukan kota udang ini juga disebut sebut sebagai kota yang memiliki UKM yang paling banyak, dari kerajinan tas, kerupuk, sampai batik ada di Sidoarjo. Peta Sidoarjo Langsung saja bagi teman teman yang mengunduh peta Sidoarjo maztam telah mencari beberapa map yang mungkin bisa membantu. Map tersebut ada dua jenis yang pertama map gambar yang bisa di download dan map dari google, apabila teman mempunyai gadget bisa langsung dilihat. Peta Sidoarjo Google Map Sekian informasi dari maztam, semoga bisa membantu teman yang

7 Alat Terbaik untuk Mengevaluasi Desain Web

Desain web yang efektif adalah desain yang dapat membuat para pengguna menemukan informasi dengan cepat dan dengan cara yang logis. Apakah para pengunjung menemukan konten yang anda ingin mereka untuk kunjungi? Apakah mereka mencarinya pada tempat yang tepat pada web anda? Apakah anda berhasil menarik perhatian mereka, atau mereka segera meninggalkan situs anda? Jika anda tertarik untuk menganalisa dan mengoptimalkan tampilan halaman anda - berikut ini adalah beberapa alat yang dapat membantu anda. 1. ClickHeat ClickHeat adalah alat visual sumber terbuka ( open source ) yang menunjukkan area "panas" dan "dingin" dari sebuah halaman situs. Ia memungkinkan anda melihat titik di mana pengguna paling banyak melakukan klik, dan daerah mana yang tidak mereka hiraukan. Download: Clickheat dari SourceForge.net. 2. Crazy Egg Crazy Egg menawarkan banyak sekali peralatan analisa yang dapat menangkap apa yang dilakukan oleh pengunjung. Fitur - fitur yang ada termasuk: Conf

Segarnya Es Degan Jeruk Nipis di Cemeng Sidoarjo

Es Degan Jeruk Nipis . Panas panas gini maztam yang tengah sibuk menjalani rutinitas kerja harian membuat gerah tenggorokan. Minum air putih saja rasanya masih kurang terasa "segar", juga es yang lain tidak bisa melegakan tenggorokan yang kering. Akhirnya dalam perjalanan pulang, maztam mencoba untuk mampir sebentar ke warung Es Degan Pinggir jalan. Tapi karena Maztam belum punya kamera jadi belum bisa mengabadikan gambarnya, ini ilustrasinya : Sumber gambar : http://www.kedaijagongan.com/minuman/es-kelapa-muda-original Segarnya Terasa .... Es Degan ini berbeda dari biasanya, karena ada 2 menu yaitu Es Degan Jeruk Nipis dan Es Degan Madu Susu, karena jeruk nipis membawa sensasi segar dan dingin maka Maztam pun memilih Es Degan Jeruk Nipis. Dari nampak prentasinya (meniru master chef indonesia) benar benar menggoda, bayangkan saja saatu gelas besar es degan dengan potongan es kecil kecil diatasnya, rupanya jeruk nipisnya bukan main main, setengah potongan jeruk nip